Sejarah Desa Sukorejo

Purwadi | 06 Oktober 2020 11:21:23 | 2.341 Kali

Dahulu di sebuah dukuh yang bernama Bruci, terdapat sejumlah pemukiman atau penduduk sekitar 10 Rumah(KK), mereka hidup di pinggir sungai, setiap musim penghujan warga masyarakat selalu kebanjiran,maka dalam perkembangan/pemikiran untuk pindah ketempat dataran yang lebih tinggi yang bernama dukuhan Legok,dipimpin oleh seorang Sesepuh yang bernama Mbah Kaji. Dan masyarakat pun mengikuti pendapat sesepuh tersebut untuk segera pindah.setelah warga masyarakat Dukuh bruci bergabung jadi satu dengan dukuh Legok,akhirnya mereka berembuk dengan warga masyarakat dukuh Legok,bahwa diantara dukuh bruci dan Dukuh Legok akan dijadikan satu menjadi satu dukuhan,akhirnya sepakat untuk di beri nama Dukuh LEGOK. Setelah berkembang sekian tahun kemudian ada seseorang pendatang baru yang berkunjung di tempat sekitar dukuhan Legok,yang di pimpin oleh mbah BEDOL bersama 5 (lima)Kepala Keluarga dan setelah lama berjalan dan berkembang dan banyak pengunjung atau pendatang yang baru,berhubung mereka belum mempunyai apa-apa akhirnya mereka Mondok(Pinjam tempat tinggal) kepada Penduduk yang lama,setelah berjalanya waktu penduduk yang baru tersebut akhirnya pun berkembang dan mempunyai tempat tinggal sendiri. kejadian tersebut selalu terulang lagi setiap ada pendatang baru dan selalu Mondok (Pinjam tempat tinggal )kepada penduduk lama.setelah berkembang akhirnya Pemukiman tersebut diberikan nama oleh mbah BEDOL bernama DUKUH PONDOK. seteleh sekian tahun kemudian mbah Bedol semakin lama semakin lanjut usia dan akhirnya Wafat dan di makamkan disebuah tempat ditepi Pohon jati dan akhirnya mbah BEDOL ganti ASMO MBAH JATI BEDOL. Sekian tahun kemudian Panji Sering Di cari oleh Carang Soka dan akhirnya bertemu di suatu tempat atau di sebelah barat DUKUH PONDOK,PANJI SERING pun (KEBENTEL/TERPAKSA) tidak bisa menghindar dari kejaran CARANG SOKA, sehingga terjadi peperangan untuk perebutan Wilayah antara CARANG SOKA dengan PANJI SERING.Akhirnya tempat tersebut di berikan nama DUKUH KEBEN. Di disebuah tempat ada pendatang baru yang masuk berada diwilayah UJUNG Timur bagian selatan (Pojok).mereka sebanyak 2(dua) Kepala Keluarga,dan mereka berdua menemukan sebuah waduk dan airnya bening dan akhirnya Dukuh tersebut diberikan nama DUKUH BANYU KUWUNG. Diujung selatan yang tepatnya berada ditepi hutan terdapat Pendatang baru lagi yaitu MBAH MUSTARI,MBAH SUMO DARUS,MBAH SAKIJAN mereka datang ketempat tersebut untuk NGEBOK (babat alas) untuk ditanami Padi dan jagung untuk kebutuhan hidup sehari hari mereka. setelah berjalanya waktu mereka berembuk dan tempat tersebut diberikan nama DUKUH BOKAN. berhubung tempat tersebut melewati Jurang yang begitu dalam akhirnya DUKUH BOKAN diganti nama menjadi DUKUH JURANG JERO. setelah berkembangnya penduduk tersebut menjadi banyak dan tempat tersebut menjadi ramai akhirnya di ganti lagi menjadi DUKUH KARANG REJO. Zaman semakin berkembang dan penduduk diantara DUKUH LEGOK,PONDOK,KEBEN,BANYU KUWUNG,KARANG REJO semakin padat,masyarakat mempunyai karakter yang berbeda,disetiap dukuhan banyak Pencuri,Perampok. Penduduk resah dengan adanya aktivis tersebut Akhirnya diantara desa tersebut menjadi DESA SUKOREJO. #admindesasukorejo

Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun)

Formulir Komentar (Komentar baru terbit setelah disetujui Admin)

Nama
No. HP
Alamat e-mail
Komentar
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 

Wilayah Desa

Aparatur Desa

Sinergi Program

Agenda

Belum ada agenda

Komentar Terbaru

Info Media Sosial

Lokasi Kantor Desa


Alamat : Jl. Landoh - Sumber km.6
Desa : Sukorejo
Kecamatan : Sumber
Kabupaten : Rembang
Kodepos : 59253
Telepon :
Email : [email protected]